Kamis, 09 September 2010

Say Hello....

Ini adalah blog resmi Unit Produksi SMK N 1 Mas - Ubud.

Salam Kreatif dari ruang redaksi UP SMK N 1 Ubud...
Unit Produksi SMK N 1 Mas - Ubud atau sebutan kerennya Team Creative SMK N 1 Mas - Ubud adalah komunitas dari siswa - siswi SMK N 1 Mas yang memiliki potensi di bidang Jurusan TI (Multimedia & TKJ pada khususnya).

Tim UP SMK N1 Mas merupakan terobosan baru SMK N 1 Mas untuk mengembangkan potensi dan kemampuan para siswanya untuk menjadi lulusan yang siap bersaing di dunia kerja. UP kini telah berkembang cukup pesat dan menjadi salah satu pusat industri komputer dan desain di daerah Gianyar.


UP yang beranggotakan siswa kreatif dan terampil yang sudah mendapat pengakuan di dunia kerja khususnya daerah Gianyar mulai menunjukan geliatnya di bidang Desain, Video Shooting dan hardware komputer.


Yang paling mencengangkan dan menggemparkan para sineas perfilman Bali adalah TIM UP SMK N MAS menjadi juara 1 dalam lomba  FILM dokumenter tentang kebudayaan yang diadakan oleh Dinas Kebudayaan Bali yang bertepatan dengan dibukanya Pesta Kesenian Bali. Tim UP SMK N 1 Mas mengirim 2 film dengan judul Nafas Subak di Gianyar dan Fenomena Tari Sanghyang Dedari (meraih juara 1). Tim UP Multimedia yang beranggotakan 7 orang yaitu Ni Pt Ririn Pramitasara, I Dw Gd Yoga Andika, Yoicang Karmawan, Gst Ayu Kartika Sari, Kadek Pandu Wiguna, Wayan Widnyana dan Budi Aryasa mampu menyisihkan para peserta lain yang merupakan perwakilan dari berbakai pemda di Bali, adapula diikuti oleh ivent organizer terkemuka di Bali dan  Universitas terkemuka di Bali. Baca info selengkapnya di http://canangsari.net/?p=3211


Dengan melejitnya UP kini SMK N 1 Mas mulai diCAP sebagai salah satu SMK di Bali khususnya di bidang IT dan BISNIS. 




Semoga SMK N 1 Mas Terus berkembang menjadi SMK  terbaik di Bali.







Salam kreatif...!!!